Cegah Penyebaran Covid-19, Babinsa Koramil 04/PS Bersama Bhabinkamtibmas Gelar Operasi Yustisi di Perbatasan

  • Whatsapp

Tapanuli Tengah | Sinarlintasnews.com – Babinsa Koramil 04/Pinangsori Kodim 0211/Tapanuli Tengah. bersama Bhabinkamtibmas gelar Patroli Yustisi di Jalan Lintas Kabupaten Tapanuli Tengah-Tapanuli Selatan.

Patroli pendisiplinan protokol kesehatan dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran covid-19 di tengah-tengah masyarakat.

Bacaan Lainnya

Prada A.K.Sitompul anggota Koramil 04/Pinangsori Kodim 0211/Tapanuli Tengah menyampaikan, kegiatan patroli dan himbauan pendisiplinan protokol kesehatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat dalam turut serta melakukan pencegahan penyebaran covid- 19.

Menghimbau kepada masyarakat termasuk anak-anak untuk patuh terhadap protokol kesehatan dalam masa pandemi Covid-19 yang masih ada sampai saat ini,”ungkap Babinsa.

Kawasan jalan lintas yang dilalui masyarakat yang lupa menggunakan masker akan diberikan arahan dan himbauan untuk meningkatkan kesadaran tentang protokol kesehatan.

Semua dilakukan untuk kesehatan dan keamanan baik keluarga maupun masyarakat pada umumnya,”Tuturnya lebih lanjut.

Sebutnya, Koramil 04/Pinangsori Kodim 0211/Tapanuli Tengah bersinergi dengan Bhabinkamtibmas bersama jajarannya, meningkatkan patroli penertiban penggunaaan masker pada masyarakat umum yang sedang melaksanakan aktivitas di Jalan Raya yang ada di wilayah Tapanuli Tengah.

Selain melaksanakan himbauan wajib memakai masker, juga dilakukan teguran sewajarnya untuk menyadarkan pengguna jalan baik para orang tua dan anak muda, untuk mencegah dan meminimalisir penyebaran wabah Covid-19,”dengan mengikuti protokol kesehatan pemerintah semoga kita semua terhindar dari Virus ini,”ujarnya.

Operasi Yustisi Protokol Kesehatan Covid-19

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *