Ikan gabus merupakan salah satu jenis ikan predator (pemangsa) yang sangat rakus dan bersifat karnivora (pemakan daging). Ikan gabus banyak di temukan di perairan Asia tenggara.
Ikan gabus yang masih anakan banyak di pelihara di aquarium sebagai ikan hias sedangkan ikan gabus dewasa dikenal sebagai ikan konsumsi
yang bernilai ekonomi tinggi dan banyak di sukai masyarakat indonesia.
Ikan gabus sendiri memiliki nama ilmiah Channa striata.
Ikan gabus berdasarkan klasifikasinya masuk ke dalam filum chordata atau ikan vertebrata yaitu ikan yg memiliki tulang belakang, kelas actinopterygii, ordo perciformes, familia channidae dan genus channa. Namun,apakah kamu sudah tahu bahwa ikan gabus memiliki banyak fakta-fakta menarik yg harus kamu ketahui?
Apakah kamu sudah mengetahui bahwa ikan gabus adalah ikan yg paling
rakus dan memiliki pertumbuhan yg sangat amat cepat? yah, ikan gabus sendiri tergolong dalam ikan karnivora yg rakus. Dia akan memakan segala nya yg ada di sekitar nya dan ikan gabus akan tumbuh secara cepat, itu terjadi di karena kan ikan ini memiliki pola pertumbuhan allometrik dan memiliki ke agresifan dalam mencari makan. Pola pertumbuhan allometrik adalah pertambahan bobot lebih cepat dari pada pertambahan panjang.
Fakta menarik ikan gabus selanjutnya yaitu ikan gabus betina dalam setahun mampu bertelur hingga 10.000 telur pertahun.sekali ikan gabus tiba di sebuah perairan tawar maka populasinya akan cepat meningkat dan sulit di berantas karena ikan gabus betina mampu bertelur 10.000 telur pertahun.
Oleh karena itu ikan gabus sering di anggap sebagai hama di beberapa daerah bahkan di beberapa negara karena pertumbuhan dan populasinya yg cepat meningkat sehingga sulit untuk di berantas.

Apakah kamu mengetahui fakta bahwa ikan gabus mampu bertahan di darat dalam waktu yg cukup lama?. pasti kamu tidak percaya dan bertanya-tanya
bagaimana cara bernafasnya? Jawabannya adalah Ikan gabus memiliki kemampuan bernafas langsung dari udara dengan menggunakan semacam organ labirin yaitu divertikula yang terletak di bagian atas insang sehingga mampu menghirup udara (oksigen) dari atmosfir. Dikarenakan kemampuan ini lah maka ikan gabus mampu tinggal di perairan rawa yang kandungan oksigen nya rendah tanpa kekurangan oksigen sedikit pun.
Kenapa banyak orang yg menganggap ikan gabus ini sebagai hama? Padahal ikan gabus memiliki banyak manfaat yg baik bagi tubuh jika di konsumsi.
Apa-apa saja manfaatnya?. Ikan gabus mengandung protein yang tinggi di banding kan kadar protein dari ikan lele.kandungan protein yg tinggi akan membantu dalam pententukan otot pada tubuh.
Daging ikan gabus mengandung kadar albumin yang sangat tinggi. Perlu di
ketahui albumin yaitu salah satu jenis protein yang sangat penting dalam prosespenyembuhan luka dan juga berfungsi menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.
Selain itu ikan gabus juga dapat memperbaiki gizi buruk pada bayi, balita, maupunibu hamil dan sehat untuk pencernaan karena struktur daging ikan gabus lebih empuk serta mengandung protein kolagen sehingga aman untuk pencernaan.
Itu lah fakta-fakta menarik tentang ikan gabus (Channa striata). Semoga artikel ini dapat menambah wawasan para pembaca tentang.Terima kasih.
Penulis,
Nama : Sofyansyah Batubara
NIM : 19030004
PRODI : Sosial Ekonomi Perikanan
Dosen Pengampuh : Teguh Heriyanto S,Pi., M.Si.