Tapanuli Tengah | Sinarlintasnews.com – Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) kepada warga terdampak Kovid-19 Desa Kebun Pisang, Kecamatan Badiri, Kabupaten Tapanuli Tengah dikawal ketat oleh Babinsa 04/Pinangsori, Senin (19/04/2021).
Serda A Sihotang mengungkapkan, selain memberikan keamanan dan kenyamanan kelancaran kegiatan, juga guna memantau pencairan BLT-DD tersebut tepat sasaran, serta penerapan protokol kesehatan.
“Sesuai dengan data-data yang diperoleh, warga penerima bantuan ini memang benar tepat sasaran. pada kegiatan ini juga kita menerapkan protokol kesehatan,” ujarnya.
Pantauan dilapangan pelaksanan penyaluran BLT-DD kepada warga terdampak Covid-19 Desa Kebun Pisang berjalan aman dan lancar, sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19.

Penulis : Jerry