Sekretaris Al-Waslyah Tapteng Ajak Masyarakat Menyampaikan Aspirasi Penuh Cinta

  • Whatsapp

Tapanuli Tengah | Sinarlintasnews.com – Sekretaris Al Waskita Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sucipto, MA mengatakan, Aksi unjuk rasa yang bersifat anarkis tidak dibenarkan dimanapun dan agama apapun

Sucipto dengan tegas menolak keras para demonstran yang melakukan penolakan pengesahan Omnibus Law Undang undang Cipta Kerja melakukan tindakan anarkis.

Bacaan Lainnya

“Silahkan melakukan aksi unjuk rasa secara santun, itu hak masyarakat, Mahasiswa, atau buruh untuk menyampaikan aspirasi, itu dilindungi Undang undang. Tapi jangan sampai melakukan kekerasan dan anarkisme,” katanya

Sebagai masyarakat yang beradap, harusnya patut bersyukur telah dianugerahi keanekaragaman suku bangsa dan agama dengan kerukunan antar sesama. Sikap dan  tanggungjawab untuk menjaga persatuan, kesatuan serta keamanan.

“Saya menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat, mahasiswa, para saudara buruh mari kita menjaga keamanan dan kenyamanan yang sudah kita jalin selama ini. Apa yang yang perlu disampaikan lah dengan baik, jangan menggunakan emosi. Karena emosi hanya akan mengurangi kecerdasan. Dan akibatnya bisa merembes kemana mana,”u gelapnya Senin (19/10/2020)

Terkait perkembangan adanya aksi penolakan RUU Cipta Kerja,  berharap agar disikapi dengan bijak dan tidak mudah terprovokasi. Jangan sampai unjuk rasa berpengaruh terhadap situasi kamtibmas yang tidak kondusif.

“Marilah kita bersama-sama menjaga situasi saat ini, apa lagi masih dalam kondisi pendemo covid-19 saat ini. Tetaplah menjaga kekondusipan aman, nyaman, dan sejuk,” ungkapnya.

Sekretaris Al Waskita Kabupaten Tapanuli Tengah, Sucipto, MA

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *