Drs. H. Ahmad Sulhan Sitompul. MAP – Edward Siahaan Gelar Kegiatan Sosial Khitanan Massal di Bulan Ramadhan

  • Whatsapp
Pasangan Bacalon Walikota dan wakil Walikota Sibolga Drs. H. Ahmad Sulhan Sitompul. MAP - Edward Siahaan (Assed), saat menyaksikan proses penyunatan salah seorang peserta sunat Massal

Sibolga | Sinarlintasnews.com – Pasangan Bacalon Walikota dan wakil Walikota Sibolga Drs. H. Ahmad Sulhan Sitompul. MAP – Edward Siahaan (Assed) menggelar kegiatan sosial sunatan massal dibulan Suci Ramadhan 1441 H/tahun 2020.

Acara sunatan (khitanan) massal dilaksanakan di Center pemenangan Assed di Jalan R Suprapto Sibolga, Nomor 58, Jumat (8/5/2020).

Ahmad Sulhan Sitompul didampingi Edwar Siahaan mengatakan, kegiatan khitanan massal tersebut berasal dari masyarakat umum dan kaum muslimin pada khususnya di empat Kecamatan di Kota Sibolga.

“Untuk kegiatan kali ini ada sebanyak 50 orang, mereka kita utamakan anak yatim dan anak dari keluarga kurang mampu. Karena khitanan ini sudah merupakan kewajiban bagi kita umat Islam sesuai sabda Rasulullah SAW,” ungkapnya.

Dikatakannya, kegiaatan khinatan masaal tersebut bukan baru pertama kalinya dilaksanakan, namun sudah menjadi acara rutin yang digelar setiap tahunnya pada bulan suci Ramadan.

“Kegiatan ini sudah menjadi kegiatan rutin kita lakukan setiap tahunnya, karena khinatan ini merupakan sesuatu yang difitrahkan kepada manusia, sebagaimana telah diisyariatkan kepada umat terdahulu untuk mensucikan diri dari Nazis,” katanya.

Pelaksanaan khinatan di bulan suci Ramadhan bukan tanpa alasan, selain untuk membantu bagi warga yang kurang mampu, juga dikarenakan anak-anak sekolah tengah menjalani libur panjang, sehingga tidak mengganggu proses belajar.

“Semoga apa yang kami lakukan ini bisa membantu dan beramanfaat bagi yang membutuhkan. Apa lagi saat ini ekonomi masyarakat melemah akibat dampak virus corona (covid-19). Kita berdoakan semoga di tahun ini ketaqwaaa, rezeki dan aktivitas untuk berbuat kebaikan kita semakin meningkat,” ucapnya.

Menurutnya, bulan suci Ramadhan memiliki banyak keutamaan, pahalanya dilipat gandakan dan bagi yang bermaksiat dosanya dilipat gandakan pula.

Sebelum kegiatan sunatan dilaksanakan, anak-anak terlebih dahulu dikumpulkan untuk mengikuti berbagai kegiatan. Seperti mendengarkan ceramah dan memanjatkan doa, untuk memberikan motivasi bagi anak-anak agar mereka mau bersunat secara suka rela.

Selain melaksanakan kegiatan khinatan massal pada bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah, Bacalon Walikota dan Wakil walikota Sibolga ini juga hampir setiap harinya saat menjelang jam berbuka puasa membagikan takjil kepada masyarakat kota Sibolga.

Sementara itu, Edward Siahaan menambahkan, apa yang mereka lakukan tak lain adalah untuk membantu meringankan beban masyarakat yang tengah kesulitan ekonomi saat ini.

“Memang tidak banyak yang dapat berikan, Jangan dinilai dari besar kecilnya, namun semua itu kami lakukan dengan iklas, kami akan terus membatu semampu dan sebisa kami,” katanya.

Edward juga menyatakan, dalam menghadapi pandemi covid-19 saat ini, masyarakat khususnya Kota Sibolga harus tetap waspada dan mematuhi anjuran pemerintah tentang physical distancing dan kebijakan work from home (Bekerja dari rumah), dan juga untuk selalu memggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah sebagai upaya pencegahan meluasnya virus korona.

“Mendukung program pembatasan aktivitas sosial bukan berarti menutup mata hati kami terhadap kemanusiaan, saat ini memang semua orang sedang dalam kondisi prihatin. Namun masih banyak warga atau tetangga yang kesusahan. Selagi kami mampu, kami akan terus membantu,” imbuhnya. (Jerry).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *