Pernyataan Sikap DPRD Tapteng Dukung Penuh Pemerintahan Masinton-Mahmud

  • Whatsapp
Foto : Rapat Fraksi DPRD Tapanuli Tengah dalam rangka mendukung penuh pemerintahan Masinton-Mahmud.
Foto : Rapat Fraksi DPRD Tapanuli Tengah dalam rangka mendukung penuh pemerintahan Masinton-Mahmud.

Tapanuli Tengah | Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tapanuli Tengah menegaskan dukungannya terhadap visi-misi Bupati/wakil Bupati, Masinton Pasaribu- Mahmud Efendi Lubis dalam membangun Tapteng yang lebih maju.

Hal ini disampaikan langsung oleh Pimpinan DPRD sementara, Joneri Sihite, dalam rapat Pimpinan DPRD dengan Ketua dan Sekretaris Fraksi DPRD di Kantor DPRD Tapteng di Jl. R. Junjungan Lubis di Kabupaten Tapanuli Tengah pada Kamis (20/3/2025).

Bacaan Lainnya

Rapat dihadiri oleh anggota DPRD Fraksi Golkar, Nasdem, PDI-Perjuangan, Gerindra, dan Fraksi Gabungan itu menyatakan kesepakatan siap mendukung visi misi pasangan kepala daerah Tapteng periode 2025-2030.

“Kami siap mengawal dan mendukung penuh visi misi dibawah kepemimpinan Masinton-Mahmud. Sinergi antara DPRD dan pemerintah daerah sangat penting demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” kata Joneri kepada sejumlah wartawan, Kamis (20/3/2025).

Menurutnya, legislatif dan eksekutif memiliki hubungan yang erat, terutama dalam sistem pemerintahan parlementer. Hubungan ini penting untuk mewujudkan pemerintahan yang baik dan stabil.

“Ini merupakan upaya menciptakan harmonisasi antara legislatif dan eksekutif. Kita sepakat bekerjasama mendukung sepenuhnya program program yang diselaraskan dengan program nasional sesuai dengan visi Presiden Prabowo Subianto,” lanjut Ketua partai berlogo pohon beringin tersebut.

“Dukungan ini akan dilaksanakan sepanjang tidak mengurangi kewenangan tugas, pokok dan fungsi DPRD Tapteng,” pungkasnya.(red)

.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *