Kapolres Tapteng Selesaikan Rehap RTLH di Desa Naga Timbul, Direktur Tipidum Kejagung Beri Apresiasi

  • Whatsapp

Tapanuli Tengah | Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng), AKBP Wahyu Endrajaya, SIK, MSi menyelesaikan pembangunan satu unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Desa Naga Timbul, Kecamatan Sitahui. Penyelesaian pembanguna RTLH tersebut turut diapresiasi oleh Mantan Pj Bupati Tapteng, Sugeng Riyanta yang kini menjabat sebagai Direktur D pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Umum Kejaksaan Agung di Jakarta.

“Alhamdulillah PR saya dituntaskan Pak Kapolres Tapteng. Rasa gusar dan sedih menerima kabar bahwa rumah terakhir yang saya bedah 1 hari sebelum saya meninggalkan Tapteng tak kunjung selesai, walaupun hanya kurang sedikit biaya saja, akhirnya terobati oleh aksi cepat Pak Kapolres Tapteng yang baik budi,” Tulis mantan Pj Bupati Tapteng, Sugeg Riyanta pada Senin (22/7/25).

Bacaan Lainnya

Sugeng Riyanta juga menyampaikan terimakasih kepada Kapores Tapteng yang telah melanjutkan penyelesaikan rehap rumah milik Lindawati Samosir yang sebelumnya sempat stop karena kekurangan  biaya.

“Terimasih yang sebesar-besarnya kepada pak Kapolres Tapteng, karena dengan selesainya rumah itu dapat ditempati oleh pemiliknya dengan tenang. Mari terus tebarkan kebaikan, jangan lelah terus berbuat baik, Allah Maha Kaya, Rizkinya meliputi langit & bumi beserta isinya, aamiin,” terangnya.

Informasi yang diperoleh, Kapolres tapteng beserta Kabag Ren Polres Tapteng, Kapolsek Pandan dan Camat Sitahuis tiba di Dusun III Pintu Raja Desa Nagatimbul, Kecamatan Sitahuis tiba dilokasi sekitar pukul 15.35 WIB yang turut didampingi oleh Baktiar Lumbantobing selaku Kepala Desa setempat melakukan Pemeriksaan kondisi Rumah Milik Lindawati Samosir yang masih belum rampung diselesaikan.

Kapores menyatakan, Pemberian Bantuan Rehab Rumah Kepada Keluarga Penerima Manfaat tersebut juga merupakan Program Kapolres Tapteng Tahun 2025 sebagai wujud Kepedulian Polri terhadap Warga Masyarakat yang membutuhkan.

“Program ini juga merupakan program Polri kepada masyarakat dan juga untuk keberlanjutan penyelesaian pembangunan RTLH yang sebelumnya diberikan bapak Sugeng Riyanta selaku Eks Pj. Bupati Tapanuli Tengah  pada bulan Februari 2025 yang lalu. Rencana kegiatan Peresmian Renovasi Rumah akan dilaksanakan sekitar 2 Minggu kedepan,” kata Kapolres.

Seperti diketahui sebelumnya, tepat sehari sebelum mengakhiri masa tugasnya sebagaai Pj Bupati Tapanuli Tengah, Sugeng Riyanta secara resmi meletakkan batu pertama pembangunan rumah Lindawati Samosir di Desa Naga Timbul, Kecamatan Sitahuis, Kabupaten Tapanuli Tengah, Rabu (12/2/2025).
Sugeng Riyanta yang mendapat kabar adanya rumah warga atas nama Lindawati Samosir warga Desa Naga Timbul
yang sudah roboh saat tengah persiapan meninggalkan Kabupaten Tapanuli Tengah, langsung meninjau lokasi dan melakukan penggalangan dana untuk melakukan perehapan rumah sepenuhnya .
Bahkan Sugeng Riyanta sembari meneteskan air mata saat mengengar kabar tersebut diakhir masa jabatannya, ” saya sangat sedih, kenapalah baru sekarang ini dikabarkan kepada saya, kenapa tidak dari kemarin-kemarin,” ujar Sugeng Riyanta saat mendengar kabar sambil meneteskan air mata.
Bahkan Sugeng Riyanta  juga mendahulukan uang pribadinya untuk membiayai pembangunan rumah tersebut sembari menunggu pencairan bantuan dari BRI. Selain itu, ia memberikan bantuan pribadi sebagai tambahan biaya pembangunan guna mengatisipasi kekurangan biaya.
Sebelum meninggalkan lokasi, Sugeng Rianta juga menitipkan pesan kepada Kepala Desa dan Camat agar pembangunan segera diselesaikan. (Jerry).
Tonton video lengkapnya dibawah ini.
https://youtu.be/9OrUUdgG0Is?feature=shared

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *