Perkuat Silaturahmi di Bulan Ramadhan, Babinsa Koramil 03/Pandan Gelar Komsos Dengan Warga Binaan

  • Whatsapp
Foto : Kopda Emerson Hutabarat, Babinsa Koramil 03/Pandan saat melakukan Komunikasi Sosial kepada masyarakat Sibuluan Terpadu, Kecamatan Pandan pada Rabu (13/3/24).
Foto : Kopda Emerson Hutabarat, Babinsa Koramil 03/Pandan saat melakukan Komunikasi Sosial kepada masyarakat Sibuluan Terpadu, Kecamatan Pandan pada Rabu (13/3/24).

Tapanuli Tengah | Sinarlintasnews.com – Babinsa Koramil 03/Pandan jajaran Kodim 0211/TT, Kopda Emerson Hutabarat melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) guna mempererat Silaturahmi dalam menjaga ke kondusifitas selama bilan Ramadhan 1445 H/2024 Masehi, pada Rabu (13/3/24).

Kegiatan komsos Babinsa bersama warga binaannya di Kelurahan Sibuluan Terpadu, Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah membahas hal yang mendukung dan ketertiban pada saat memasuki bulan suci Ramadhan.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan tersebut, Kopda Emerson Hutabarat mengajak warga binaannya untuk saling menghargai dan menciptakan suasana yang aman nyaman dan nyaman bagi umat muslim yang menjalan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan.

“Mari kita bersama sama akan menertibkan kegiatan yang mengganggu aktifitas ibadah masyarakat pada saat bulan suci ramadhan ini, seperti jualan di siang hari yang menyediakan makanan pokok nasi, atau minuman yang belum saatnya berbuka puasa, dan kegiatan malam yang mengganggu sholat tarawih,” ujarnya.

Terpisah, Dandim 0211/TT, Letkol Inf Jon Patar Hasudungan Banjarnahor melalui Danramil 03/Pandan, Kapten Inf Syahrial mengatakan Kegiatan komsos tersebut bertujuan untuk cipta kondisi guna mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban menjelang bulan Ramadhan.

“Dibulan Suci Ramadhan ini kita mengajak warga untuk tetap menjaga silaturahmi dan kesehatan, baik dalam kegiatan ibadah di Bulan Suci Ramadhan maupun saat beraktivitas, dan juga menghimbau warga untuk selalu menjaga keharmonisan antar umat beragama guna terpeliharanya persatuan dan kesatuan”, imbaunya.(Jerry).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *