Sekjen Pospera Sumut Sayangkan Sikap Segelintir Orang yang Protes Spanduk Badar 2 Priode

  • Whatsapp
Foto : Saddam Husain Simatupang

Tapanuli Tengah | SinarlintasNews.com – Sekretaris Pospera Sumatera Utara, Saddam Husain Simatupang menyayangkan sikap dan tanggapan sejumlah oknum terkait spanduk dan poster Badar 2 Priode.

Menurut Saddam, Spanduk, stiker maupun poster Badar dua priode adalah bagian dari aspirasi masyarakat Tapteng, tidak ada unsur kampanye disana atau pun unsur paksaan.

Bacaan Lainnya

Ia menyayangkan sikap dari sebagian orang yang bertindak dan mengeluarkan statement bahwasanya sebutan badar dua priode adalah bagian dari pelanggaran kampanye.

“Dalam hal ini saya sangat menyayangkan hal tersebut, karena menurut saya hal tersebut bukanlah sebuah pelanggaran kampanye, dikarenakan tahapan pilkada saja belum dimulai kok bisa dibilang kampanye ilegal,” ungkapnya Kamis (18/8/22).

Dikatakannya, Spanduk dan poster Badar dua priode yang tersebar dikalangan masyarakat adalah bagian dari demokrasi yang seharusnya diapresia, sebab masyarakat sudah mau dan antusias dalam menyambut pesta demokrasi mendatang.

“Dalam hal ini saya juga meminta semua pihak bisa menahan diri, jangan korbankan masyarakat hanya karena suatu kebencian maupun suatu kepentingan segelintir orang,” ujarnya.

Saddam berharap, masyarakat tetap bijak dalam menanggapi berbagai cuitan segelintir orang yang yang diduga untuk kepentingan pribadi.(edy).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *