Babinsa Koramil 06/Kota Kawal Giat Vaksinasi Covid-19 Tahap I di Kelurahan Aek Manis Kota Sibolga

  • Whatsapp

SIBOLGA | Sinarlintasnews.com – Sertu Jayusman Babinsa Koramil 06/Kota, jajaran Kodim 0211/TT, memonitoring dan memberikan pengamanan demi kelancaran pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 tahap I di wilayah binaannya. Pemberian Vaksin ditujukan kepada sejumlah Aparat Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Kelurahan Aek Manis, Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga.

Kegiatan digelar di Puskesmas Aek Habil yang berlokasi di Jalan Merpati, Kelurahan Aek Manis, Kota Sibolga. Dalam pelaksanaan tugasnya, Babinsa Koramil 06/Kota itu bersama Bhabinkamtibmas, Aipda Dedi Kurniawan.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan pemberian Vaksin Covid-19 ini akan digelar selama 4 hari. Kita akan terus melaksanakan pengamanan, sekaligus memonitoring serta turut membantu jalannya vaksinasi tahap I hingga selesai,” ucap Sertu Jayusman, Jumat (23/04/21).

Di lokasi Vaksinasi, tampak hadir sejumlah ASN Kelurahan Aek Manis. Seperti, Lurah Aek Manis Mustahiddin Panggabean beserta  Aparatur lainnya. Juga turut diberikan vaksin kepada THL dan Kepala Lingkungan se-Kelurahan Aek Manis.

“Kita berharap pemberian vaksin dapat diberikan kepada seluruh stakeholder yang ada di Kelurahan Aek Manis. Kepada seluruh warga, Kami harap bersama kita mensukseskan pelaksanaan Vaksinasi ini,” ajak Lurah Aek Manis.

Mustahiddin Panggabean menyebutkan, warga agar jangan takut untuk divaksin. Untuk itu, ia menjadi yang perdana dalam pemberian Vaksin tahap I di Kelurahannya.

Di lokasi terpisah, Komandan Kodim 0211/TT, Letkol Inf Dadang Alex, S.Sos melalui Danramil 06/Kota, Mayor Inf Albert Saruksuk menuturkan, bahwa suntik vaksin tersebut aman dan halal. Untuk itu seluruh warga diharapkan tidak perlu khawatir.

“Mari secara bersama, kita sukseskan program vaksinasi Covid-19 ini. Ini adalah salah satu langkah untuk memutus dan mengakhiri pandemi Covid-19. Kita berharap, secepatnya, agar keadaan bisa normal kembali, tanpa ada rasa takut wabah Virus Corona,” tutur Danramil 06/Kota.

Babinsa Koramil 06/Kota bersama Bhabinkamtibmas dampingi penyuntikan Vaksinasi Covid19

 

Penulis : Jerry

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *