Jelang Puasa, Babinsa Koramil 02/Sorkam Patroli Pasar

  • Whatsapp

Tapanuli Tengah | Sinarlintasnews.com – Sertu A Simbolon, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/Sorkam jajaran Kodim 0211/TT melakukan Komunikasi sosial dengan para pedagang di Desa Gonting Mahe, Kecamatan Sorkam, Kabupaten Tapanuli Tengah, Jumat (09/04/21).

Sertu A Simbolon patroli menyapa para pedagang dan pengunjung agar tetap mematuhi protokol kesehatan, serta melakukan teguran bagi yang masih saja tidak mematuhi protokol kesehatan.

Bacaan Lainnya

Dalam kegiatan Patroli Komsos tersebut, selain mengajak para pedagang dan pengunjung pasar untuk tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19 juga untuk memastikan kestabilan harga sembako menjelang Bulan Suci Ramadhan.

Terpisah Komandan Kodim 0211/TT Letkol Inf Dadang Alex.S.Sos melalui Danramil 02/Sorkam mengatakan sebagai ujung Tombak Satuan Teritorial, Babinsa harus memberikan kontribusi untuk membantu warga binaan,apalagi dalam memasuki Bulan Suci Rahmadan.

“Kami juga ingatkan kepada warga dalam situasi Pandemi saat ini, untuk tetap waspada dan selalu ikuti protokol kesehatan. Seperti memakai masker pada saat keluar rumah, cuci tangan dengan air bersih, menjaga jarak dan hindari kerumunan,” Danramil.

Sertu A Simbolon Babinsa Koramil 02/Sorkam menyapa para pedagang pasar Sorkam

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *