Ipda Mulyadi Perkenalkan Sigadis Untuk Desa Se-Kecamatan Gunung Meriah 

  • Whatsapp
Ipda Mulyadi, SH, MH melakukan sosialisasi aplikasi Polisi Simende Polsek Gunung Meriah & sistem pelayanan Desa

Aceh Singkil | Sinarlintasnews.com – Kapolsek Gunung Meriah, Ipda Mulyadi, SH, MH melakukan sosialisasi aplikasi Polisi Simende Polsek Gunung Meriah & sistem pelayanan Desa (SIGADIS) untuk Desa sekecamatan Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil yang dilaksanakan pada Rabu (26/8/2020) sekira pukul 21.00 WIB bertempat di Mapolsek Gunung Meriah .

Acara yang dipimpin langsung oleh Kpolsek Gung Meriah tersbut turut dihadiri oleh para anggota DPRK Kabupaten Aceh Singkil diantaranya, Fakhruddin Pardosi, Al-Hidayat Bancin, Suriyanto, Erpan Lembong, Sadri lingga, jugaperwakilan PT PLB, perwakilan PT Nafasindo, perwakilan PT Socfindo, Asmar selaku Tenaga Ahli Kab. Aceh Singkil, Camat Gunung Meriah, Danramil 03 Gunung Meriah, para Kepala Desa sekecamatan Gunung Meriah dan juga masyarakat.

Bacaan Lainnya

“Aplikasi ini untuk pelayanan bersifat cepat dan mudah kepada para Kepala Desa sekecamatan Gunung Meriah untuk mempermudah pelayanan kemasyarakat mulai dari tingkat Polsek Gunung Meriah sampai dengan pelayanan ditingkat Desa,” Ungkap Ipda Mulyadi.

Pada kesempatan itu juga, Camat Gunung Meriah, Drs Johan Pahmi Sanip juga menyatakan sangat mendukung aplikasi tersebut dalam mempercepat pelayanan ke

“Saya sebagai camat Gunung Meriah sangat mendukung aplikasi ini dalam membuat sistem pelayanan yang bersifat cepat dan mudah kepada masyarakat diwilayah Kecamatan Gunung Meriah;
diharapkan dukungan kepada seluruh kepala Desa agar bisa mendukung program aplikasi yang bersifat cepat dan mudah yang dipelopori oleh Kapolsek Gunung Meriah,”Ujar Johan.

Selain mendapat Dukungan dari pihak kecamatan, aplikasi tersebut juga mendapat dukungan dari anggota DPRK Kabupaten Aceh Singkil yang disampaikan langsung oleh Fakhruddin Pardosi. Atas nama DPRK Aceh Singkil dapil IV Kecamatan Gunung Meriah sangat mendukung program aplikasi pelayanan masyarakat yang hadir bersifat cepat dan mudah ditengah-tengah masyarakat tersebut.

“Mari sama-sama kita dukung program aplikasi pelayanan masyarakat ini yang dipelopori oleh Kapolsek Gunung Meriah ini, secara pribadi, saya sangat bangga dengan ide / inovasi yang bersifat membangun dari pihak kepolisian sektor Gunung Meriah ini,” Ungkapnya.

Dalam Safaruddin selaku operator aplikasi tersebut menyatakan, aplikasi tersebut bertujuan untuk mempermudah pelayanan kepolisian sektor Gunung Meriah terhadap Desa sekecamatan Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil  yang bisa terintergrasi secara keseluruhan melalui sistem.

“Tujuan dibuatnya aplikasi SIGADIS ini untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat ditingkat Desa sekecamatan Gunung Meriah secara sistematik. Untuk itu kita berharap dukungan dati seluruh elemen dan masyarakat,” harap Safaruddin. (Syahbudin padang).

Ipda Mulyadi, SH, MH melakukan sosialisasi aplikasi Polisi Simende Polsek Gunung Meriah & sistem pelayanan Desa

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *