Bertemu Ahmad Sulhan Sitompul, Warga Gang Kenanga Sampaikan Aspirasi

  • Whatsapp
Drs. H. Ahmad Sulhan Sitompul saat bertatap muka langsung dengan warga Gang Kenanga, Kelurahan Aek Parombunan, kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga.

Sibolga | Sinarlintasnews.com – Drs. H. Ahmad Sulhan Sitompul, MAP melakukan pertemuan dengan sejumlah warga Gang Kenanga, Kelurahan Aek Parombunan, kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga, Minggu (2/7/2020).

Warga tampak antusias menghadiri dan menyambut kedatangan Ahmad Sulhan Sitompul. Bacalon Walikota Sibolga ini menyampaikan banyak terimakasih atas diterimanya di tengah-tengah masyarakat Gang Kenanga dan bisa bertatap muka secara langsung.

Bacaan Lainnya

Dihadapan warga, Ahmad Sulhan Sitompul yang berpasangan dengan Edward Siahaan (ASSED) yang telah komit maju dalam Pilkada 2020 terpilih sebagai pimpinan daerah Kota Sibolga, Ahamad Sulhan Sitompul mengaku akan memberikan yang terbaik lewat program kerjanya, dengan harapan masyarakat yang Nyaman, Sejahtera, dan Transparan.

Berbekal pengalaman selama mengapdi sebagai PNS, Ahmad Sulhan Sitompul mengaku cukup paham apa saja sebenarnya yang dibutuhkan masyarakat. Utamanya terhadap kebutuhan primer papan, sandang dan pangan. Termasuk pentingnya jalinan komunikasi yang baik dengan masyarakat.

“Saudara-saudara kita rindu pemimpin yang punya simpati dan komitmen kuat memberikan perhatian bagi masyarakat. Kami ini didukung oleh rakyat, tanpa rakyat kami tidak bisa apa-apa,” ungkap Sulhan.

Selain itu, Ahmad Sulhan Sitompul juga mendengarkan langsung aspirasi masyarakat yang banyak berharap adanya perhatian dari pemerintah.

Disejumlah aspirasi warga berharap pemerintah perlu memberi perhatian menyeluruh dan menyentuh masyarakat dari berbagai aspek pembangunan,
Baik pendidikan, ekonomi masyarakat, lapangan pekerjaan, perumahan hingga masalah kamtibmas di daerah.(red).

Drs. H. Ahmad Sulhan Sitompul saat bertatap muka langsung dengan warga Gang Kenanga, Kelurahan Aek Parombunan, kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *