Warga Parombunan Nikmati Pembangunan Program Kotaku

  • Whatsapp

Sinarlintas news.com | Sibolga – Warga di Gang Aman Kelurahan Parombunan, Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga kini dapat menikmati pembangunan dari Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku).

Koordinator Kotaku, Asrin Hasugian, saat dikonfirmasi mengatakan, pembangunan tersebut dilakukan sesuai dengan permintaan dan kebutuhan dari masyarakat di gang Aman.

“Saat ini Kotaku sudah di fungsikan seperti pembangunan jalan setapak, sebelumnya juga kami menampung air hujan, dan saat ini dengan pembangunan Kotaku, air bersih juga sudah bisa dengan mudah di dapatkan,” kata Asrin, Kamis 29 November 2019.

Asrin juga mengusulkan agar pembangunan di Kelurahan Parombunan kedepan dapat diperhatikan kembali, karena menurutnya masih banyak titik permukiman masyarakat yang belum dapat penerangan jalan.

“Kami sangat merasa terbantu dari Kotaku, karena dapat memperhatikan masyarakat, untuk usulan kedepan jalan setapak drainase lampu karena banyak titik di permukiman masyarakat yang belum mendapat penerangan,” ucapnya.

Begitu juga dengan Lurah Parombunan Reinheart Simbolon mengatakan, untuk warga Parombunan agar tugas peran serta masyarakat khususnya di gang Aman, dapat menjaga fasilitas yang diberikan dari Kotaku.

“Peran kelurahan tentunya kami pihak kelurahan selain mendukung program Kotaku kita juga sampaikan kepadaasyarakat agar mendukung program pemerintah, dan penerima manfaat agar bisa menjaga fasilitas yang diberikan oleh Kotaku,” tutur Reinheart. (Sbp)

Sementara itu, warga setempat, Elprida Haloho mengungkapkan, bahwa selama 25 tahun, mereka belum pernah menyicipi pembangunan dari Pemkot Sibolga.

“Sudah 25 tahun baru ini merasakan enaknya pembangunan, Kami masyarakat sangat bangga dan puas karena Kotaku kerja nya bagus, harapannya selalu memperhatikan kami sebagai masyarakat,” ungkapnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *